Kue Ku


Kue Ku sebenarnya berasal dari negeri Tiongkok, namun kini populer di bumi nusantara, karena sering tampil sebagai pendamping tumpeng dan merupakan salah satu kue pengisi kue tampah.

“Ku”, adalah kata dalam bahasa Tionghoa dialek Hokkian, jika diterjemahkan ke dalam Bahasa Indonesia artinya adalah Kura-Kura. Jadi jajanan pasar ini sebenarnya adalah Kue Kura-Kura, karena bentuknya yang menyerupai kura-kura.

Bahan kulit kue “Ku”:

  • 250 gram tepung ketan
  • 225 cc santan encer
  • 50 gram gula pasir
  • Garam secukupnya
  • Pewarna makanan, merah alami

Bahan Isi:

  • 250 gram kacang hijau
  • 125 gram gula pasir
  • 50 cc minyak sayur
  • 750 gram cc air
  • Garam (sesuai selera)

Cara membuatnya,

  • Langkah pertama yaitu membuat kulit kue, tepung ketan, santan encer, gula pasir dan garam secukupnya dicampur menjadi satu. Adonan ini diberi warna merah dan diaduk rata sampai dapat dibentuk.
  • Buat isi, kacang hijau kamu cuci dan rendam sebentar dengan air bersih. Kemudian rebus sampai agak lembut, lalu masukkan gula dan garam.
  • Bila airnya sudah berkurang, masukkan minyak sayur dan biarkan sampai airnya kering.
  • Adonan kulit tadi yang sudah dibuat bentuklah menjadi bulatan, bagian tengahnya diisi dengan adonan isi. Kemudian dibulatkan lagi. Bulatan ini dicetak/dipipihkan ke dalam cetakan.
  • Setelah berbentuk, bagian dasarnya dialasi daun pisang yang telah diolesi minyak. Kukus selama kurang lebih 15 menit. Setelah matang angkat dan sajikan di piring.